Bangun Kemitraan, Sejumlah OPD dan Polres Magelang Kota Teken Perjanjian Kerja Sama

Sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang dan Polres Magelang Kota menandatangani Perjanjian Kerja Sama

KOTA MAGELANG - Sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang dan Polres Magelang Kota menandatangani  Perjanjian Kerja Sama (PKS) kemitraan kerja. OPD tersebut antara lain Dinas Perindustrian, dan Perdagangan (Disperindag), Dinas Perhubungan (Dishub) dan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR).

Kegiatan yang diadakan di Ruang Sidang Lantai 2 Kantor Pemkot Magelang, Kamis (7/4/2022), itu dihadiri langsung oleh Kapolres Magelang AKBP Yolanda E Sebayang, Sekda Kota Magelang Joko Budiyono, sejumlah kepala OPD terkait dan jajarannya.

Kapolres AKBP Yolanda E Sebayang mengutarakan, PKS ini untuk menyatukan persepsi dan menciptakan hubungan kemitraan kerja antara Pemkot Magelang dengan Polres Magelang Kota dalam mendukung tugas-tugas pemerintahan dalam bidang pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat.

Selanjutnya, mencegah permasalahan hukum yang terjadi sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku, sehingga pemerintahan dapat berjalan dengan lancar dan pelayanan kepada masyarakat dapat lebih optimal.

"Kita harapkan kegiatan ini tidak hanya seremonial, tapi bagaimana nanti antara OPD dengan Satuan Kerja (Satker) Polres Magelang Kota saling koordinasi dengan baik," ujar Yolanda.

Menurutnya, Polres Magelang Kota bukan berarti akan menaruh kewenangan lebih atau intervensi dalam melaksanakan PKS ini, akan tetapi bagaimana kedua belah pihak melaksanakan pembangunan Kota Magelang agar berjalan baik dan terhindar dari masalah.

Sektor yang paling rawan diantaranya adalah kegiatan pengadaan barang. Seluruh proses mulai dari pengadaan, perencanaan, hingga pemilihan pemenang harus dikawal betul.

"Jangan sampai ada pejabat pemerintah nanti ada yang terlibat tindak pidana, apalagi tindak pidana korupsi. Kita kolaborasi, sehingga kegiatan di Kota Magelang seluruhnya berjalan baik melalui PKS ini. Harapan nanti pengambil keputusan di lapangan akan bisa memberikan manfaat bagi masyarakat," terang Yolanda.

Sekda Kota Magelang Joko Budiyono menyambut baik PKS ini. Menurutnya, selain 3 OPD tersebut, dalam waktu dekat, RSUD Tidar juga akan melakukan hal sama menunggu kelengkapan administrasi.

Joko mengatakan, adanya PKS dengan Polres Magelang Kota ini menjadi kehormatan dan penghargaan tinggi, apalagi dihadiri langsung oleh Kapolres Magelang Kota. Pemkot Magelang berkomitmen untuk melaksanakan PKS ini sebaik-baiknya dan bermanfaat bagi masyarakat.

"Melalui PKS ini nanti ada komunikasi antara OPD dengan Kasat-Kasat di Polres Magelag Kota, yang pada intinya kebijakan yang dibuat harus bermanfaat bagi masyarakat. Juga terkait pengadaan barang agar sesuai dengan ketentuan yang berlaku," ungkap Joko. (pemkotmgl)

Sebelumnya Berikutnya