DISKOMINSTA KOTA MAGELANG SIAP KEMBALI SUKSESKAN SENSUS PENDUDUK SEPTEMBER 2020

Sensus Penduduk 2020 (SP2020) bulan September dan tindak lanjut dari Kick Off SP2020 yang telah dilaksanakan

Dalam rangka pelaksanaan Sensus Penduduk 2020 (SP2020) bulan September dan tindak lanjut dari Kick Off SP2020 yang telah dilaksanakan pada tanggal 31 Agustus 2020, Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Diskominsta) Kota Magelang mengikuti rapat koordinasi (rakor) yang diadakan oleh BPS Provinsi Jawa Tengah secara daring, Rabu (2/9/2020).

Setelah Kota Magelang sukses mencapai persentase yang cukup tinggi pada tahapan SP2020 online Februari-Mei lalu, Diskominsta tetap komit mendukung kesuksesan SP2020 tahap lanjutan menuju satu data kependudukan. Komitmen Diskominsta diwujudkan dalam berbagai bentuk dukungan sosialisasi seperti dalam bentu edaran Wali Kota, diseminasi informasi SP2020 di seluruh kanal informasi, iklan layanan masyarakat pada radio dan agenda dialog interaktif.  

Pada rakor tersebut dijelaskan terkait pelaksanaan sensus yang tahun ini berbeda secara teknis dibandingkan dengan pelaksanaan sensus sepuluh tahun yang lalu. Pelaksanaan SP2020 offline kali ini dilakukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Kepala BPS Provinsi Jawa Tengah, Sentot Bangun Widyono mengatakan bahwa SP2020 merupakan pekerjaan besar. Nantinya petugas akan mencatat seluruh penduduk baik yang sudah mengikuti SP2020 online maupun yang belum berpartisipasi. Bagi penduduk yang telah berpartisipasi dalam SP2020 Online akan dicek kembali keberadaannya oleh petugas sensus. 

Sentot menyampaikan apresiasi kepada masyarakat yang telah berpartisipasi dalam SP2020 Online, dan kepada seluruh jajaran pemerintah daerah Provinsi Jawa Tengah dan Kota/Kabupaten se-Jawa Tengah yang telah mendukung terlaksananya SP2020. “Kesuksesan pelaksanaan SP2020 tidak dapat tercapai tanpa dukungan peran serta aktif Pemda/OPD/Instansi dan seluruh elemen masyarakat di Provinsi Jawa Tengah” tutupnya. (Diskominsta)



Sebelumnya Berikutnya