Persaingan global, Kompetensi Angkatan Kerja Muda Harus Ditingkatkan

Sertifikasi Nasional Pelatihan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) Bidang Informatika diharapkan juga dapat memenuhi kebutuhan keahlian SDM bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK)

Penggunaan teknologi menjadi kebutuhan bagi pemerintah dalam melayani masyarakat. Kota harus diurus dengan baik dan cerdas, sehingga masyarakatnya pun juga harus cerdas. Saat ini Kota Magelang menuju sebagai Smart City sehingga sangat membutuhkan sumber daya manusia (SDM) dengan ketrampilan, keahlian dan keunggulan di bidang informatika.  

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Magelang , Drs. Catur Budi S, MM saat menyampaikan sambutan pada acara pembukaan Sertifikasi Nasional Pelatihan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) Bidang Informatika di Selasa (12/7/2017). Kegiatan ini diikuti peserta dengan klasifikasi jurusan SMK, DI, DII, dan DIII bidang TIK yang belum bekerja dari wilayah Magelang dan sekitarnya. Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari dari tanggal 12 s/d 14 Juli 2017 di Hotel Atria Magelang.

Catur menjelaskan bahwa perkembangan teknologi informatika mendorong adanya tranparansi di berbagai bidang namun harus sesuai dengan perkembangan  masyarakat. “Nantinya mereka diharapkan dapat mengembangkan aplikasi-aplikasi yang dapat membantu dalam mengatasi permasalahan yang ada. Kegiatan ini juga sangat bermanfaat baik bagi peserta sendiri maupun bagi masyarakat dan daerah kedepannya,”kata Catur, sertifikasi ini sebagai modal dalam mencari pekerjaan. Meningkatkan kompetensi dan nilai jual tenaga kerja di bidang Informatika sehingga mampu bersaing dengan tenaga kerja lainnya.“Kegiatan ini diharapkan juga dapat memenuhi kebutuhan keahlian SDM bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK),”katanya.

Kegiatan ini hasil kerjasama dengan Badan Penelitian dan Pengembangan SDM, Pusat Pengembangan Literasi dan Profesi SDM Informatika, Kementerian Komunikasi dan Informatika.Ia pun mengapresiasi pelaksanaan sertifikasi  angkatan kerja muda bidang informatika yang dilaksanakan di Kota Magelang.Sementara itu Kepala Bidang Profesi, Pusbang Literasi, Profesi SDM Informatika, Dr. Ramon Kaban, M.Si mengatakan seleksi persaingan penerimaan kerja saat ini semakin ketat, sehingga sertifikasi menjadi dibutuhkan pada saat melamar pekerjaan.“Angkatan Kerja Muda harus dibekali agar bisa bersaing di dunia kerja,”kata Ramon.

Menurutnya kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas tenaga kerja baik untuk bekerja di dalam negeri maupun di luar negeri. Adanya MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN) yang merupakan permulaan tantangan dalam persaingan global membuat permintaan terhadap SDM dengan keahlian TIK pun cukup tinggi.“Jangan sampai tenaga kerja di Indonesia hanya menjadi penonton di rumahnya sendiri karena tidak menguasai teknologi,”katanya.Ramon juga menjelaskan kegiatan fasilitasi sertifikasi nasional diselenggarakan dalam bentuk pemberian materi uji  kompetensi, Pre Assessment, uji kompetensi dan Assesment yang dipandu oleh Tim Assesor dari Lembaga Setifikasi Profesi. Peserta yang lulus nantinya akan mendapatkan dua sertifikat yaitu sertifikat kehadiran dan sertifikat kompetensi. (Ris/Humas)

Sebelumnya Berikutnya